100+ Kosakata Gaul dalam Bahasa Jepang - 若者言葉 (Wakamono Kotoba)

Assaalamu'alaikum. Hello guys, kali ini saya akan menjelaskan beberapa kata-kata gaul dalam bahasa Jepang. Jadi, gak hanya bahasa Indonesia yang punya bahasa gaul, bahasa lain pun juga ada. Bahasa gaul dalam bahasa Jepang disebut "Wakamono Kotoba" (若者言葉). Secara bahasa, 若者 (wakamono) artinya 'anak muda' dan 言葉 (kotoba) artinya 'kata-kata'. Bisa disebut juga bahasa anak muda.
Wakamono Kotoba
Langsung saja di bawah ini saya sebutkan beberapa kosakata gaul bahasa Jepang yang saya ketahui.
Maklum jika ada beberapa kata yang kasar, tapi inilah kata-kata gaul di Jepang.

1. Ahou (dibaca: /ahoo/) 【あほう、あほ】
Artinya "bodoh! / bego! / tolol!", kesannya menghina dan sangat kasar. Jangan ditiru, cukup tau aja oke. Kata あほ ini kalo di Tokyo tuh dianggapnya penghinaan serius, sementara di Osaka dianggap seperti candaan. Haha, bisa begitu ya.

2. Aitsu【あいつ】
Cara yang gak sopan untuk menyebutkan "orang itu / tuh orang / dia". Saya sering banget dengar kata ini di film-film anime. Ada juga Koitsuこいつ】yang artinya "nih orang / orang ini", diucapkan kalo orang yang dimaksud dekat dengan yang ngomong "koitsu" ini.

3. Ano...あの。。。】
Artinya seperti "Hmm...", digunakan untuk menghaluskan ketika membuat permintaan atau ingin bertanya.

4. Areあれ】
Secara bahasa artinya "itu", namun kata ini sering diucapkan ketika terkejut ataupun lagi bingung "hah?".

5. Atashiあたし】
Biasa digunakan oleh perempuan untuk mengatakan "saya".

6. Baitoバイト】
Kependekan dari "Arubaito" yang merupakan kosakata serapan dari bahasa Jerman (Arbeiten) yang artinya "pekerjaan paruh-waktu / kerja sambilan".

7. Bakaばか】
Sama seperti "ahou" artinya "bodoh / idiot / tolol / bego!" (lengkap sudah wkwk), tetapi di Kansai kata ini dianggap penghinaan sangat serius.

8. Betsu niべつに】
Artinya seperti "gak papa / gak ada apa-apa", biasanya digunakan saat merespon suatu pertanyaan.

9. Chikuso / Kussoちくそ、くっそ】
Artinya "sialan!", digunakan saat lagi frustasi / kesel maupun mengalami kegagalan.

10. Choudai (dibaca : /choodai/)ちょうだい】
Cara meminta tolong / memohon (antara teman dengan teman) seperti "katte choudai" (tolong belikan).

11. Chotto ii?ちょっといい?】
Cara yang sopan untuk mendahului percakapan seseorang seperti "boleh saya bicara sebentar?".

12. Chou~ (dibaca /choo/)超~】
Artinya "super ...." atau ".... banget" contohnya seperti pada kata "Chou kawaii"超可愛い】yang artinya "imut banget!".

13. Chotto matteちょっと待って】
Artinya "tunggu sebentar". Biasanya kata "chotto" di sini berguna untuk membuatnya lebih mendesak.

14. Dameダメ】
Artinya "jangan" bisa juga berarti "payah".

15. Ettoえっと。。。】
Artinya seperti "hmm...", digunakan untuk menghaluskan jika ingin mengajukan pertanyaan / permintaan. Bisa juga digunakan untuk mengekspresikan kebingungan.

16. Faito!ファイト!】
Artinya "fight!", digunakan untuk memberi semangat. Kata yang biasa digunakan yaitu "ganbatte!"頑張って!】= "Lakukan yang terbaik!".

17. Gomen neごめんね】
Secara bahasa artinya "maaf ya". Jangan gunakan ini kepada guru, atau orang yang lebih tua.

18. Haraheta腹へた】
Cara gaul untuk mengatakan "Aku lapar nih", tidak terlalu sopan jika dikatakan kepada orang yang lebih tua.

19. Hidoiひどい】
Secara bahasa artinya "kejam / jahat / buruk / mengerikan".

20. Horaほら】
Artinya seperti "lihat!".

21. Iya / Iyadaいや、いやだ】
Secara bahasa artinya "tidak! / nggak!", digunakan untuk menolak.

22. Jaa neじゃあね】
Artinya "sampai jumpa / daah! / bye-bye!", diucapkan kepada teman atau orang yang seumuran saja.

23. Kimochi warui気持ち悪い】
Secara bahasa artinya "Perasaan buruk / jijik", diucapkan ketika merasa jijik terhadap sesuatu, bisa juga ketika lagi merasa sakit. Ada kependekannya yang lebih gaul yaituキモイ】(dibaca : /kimoi/).

24. ~ Kure~くれ】
"Kure" adalah bentuk gaul dari kata "kudasai", contohnya "kiite kudasai"(聞いて下さい)(tolong dengarkan) menjadi "kiite kure!"(聞いてくれ!)

25. ~ Hen~へん】
Akhiran ini merupakan dialek di Osaka pengganti "~nai". Misalnya "shinjirarenai"(信じられない)menjadi "shinjirarehen"(信じられへん)

26. Maa ne...マーね】
Kata ini digunakan ketika seseorang menanyakan suatu pertanyaan tetapi Anda memiliki jawaban yang buruk sehingga Anda gak mau mengatakannya. Contohnya "Bagaimana hasil tesnya?" "Maa ne..". Bisa juga diartikan "lumayan..."

27. Maji deマジで】
Artinya "beneran? / serius?", kata ini merupakan bentuk gaul dari "hontou ni?" yang memiliki arti serupa, digunakan untuk menanyakan kepastian. Versi pendeknya "maji?".

28. Mendokusai面倒くさい】
Artinya "mengganggu saja" atau "menjengkelkan".

29. Muzuiムズイ】
Bentuk gaul dari kata "muzukashii" yang artinya "sulit / susah".

30. Nani utten no?何売ってんの?】
Dialek di Osaka yang artinya "apa yang kau katakan?".

31. Omaeおまえ】
Artinya seperti "elu" dalam bahasa Indonesia. Biasanya digunakan oleh laki-laki karena kata ini kesannya kasar dan dikatakan kepada teman, musuh, orang yang dibenci, dll. Ada yang lebih kasar dari omae yaitu "temee"(てめえ)

32. Omataseお待たせ】
Kependekan dari "omatase shimashita" yang artinya "makasih telah menunggu".

33. Ryoukai (dibaca : /ryookai/)了解】
Bentuk gaul untuk mengatakan "saya mengerti", kalo dalam kemiliteran berarti "roger!".

34. Shikata ga nai仕方がない】
Artinya "apa boleh buat / ga ada cara lain", sama seperti "shou ga nai".

35. Shimattaしまった】
Artinya seperti "sialan! / oh tidak!".

36. Sugeeすげえ】
Artinya "hebat! / keren! / wow!", merupakan bentuk lain dari "sugoi".

37. Urusaiうるさい】
Artinya seperti "bawel! / berisik! / diam!", ada yang lebih kasar yaitu "uruse!"(うるせぇ!)

38. Usoうそ】
Artinya "bohong! / gak mungkin!", untuk yang artinya "pembohong" yaitu "usotsuki"(嘘つき)

39. Uzaiウザイ】
Artinya seperti "mengganggu saja", bentuk kasarnya yaitu "uze"(うぜ)

40. Wagamamaわがまま】
Sebuah istilah yang merujuk kepada orang manja atau orang yang egois (mementingkan diri sendiri).

41. Yabaiヤバイ】
Kata ini memiliki banyak arti yang berbeda tergantung pada konteks, bisa berarti "gawat!", "cantiknya!", "bahaya!", "Aduh!", "enaknya!", dll.

42. Zannen da ne残念だね】
Artinya "sayang sekali ya".

43. Kakkoiiかっこいい】
Artinya "keren!".

44. Saboruサボる】
Kata kerja yang artinya "bolos (sekolah)"

45. Arienaiありえない】sa
Artinya "gak mungkin / mustahil / tidak dapat dipercaya", sama dengan kata "shinjirarenai" tetapi arienai lebih sering digunakan.

46. Atarimae当たり前】
Artinya "ya iyalah".

47. Saikou最高】
Digunakan untuk mengekspresikan hal yang luar biasa , secara bahasa artinya "sangat", bisa sangat enak, sangat bagus, sangat hebat, dll.

48. Ikemenイケメン】
Artinya "cowok keren / cakep".

49. Akiramenna諦めんな】
Artinya "jangan putus asa! / jangan menyerah!".

50. Ayashii怪しい】
Artinya "mencurigakan".

51. Abunai危ない】
Artinya "bahaya!", bentuk lainnya "abunee" atau "abunee zo".

52. Ochitsuke落ち着け】
Artinya "tenanglah! / sudah cukup!", sering digunakan untuk meleraikan keributan / pertengkaran.

53. Ii kagen ni shiroいい加減にしろ】
Artinya "sudah cukup! / hentikan! / jangan begitu!".

54. Tokoro deところで】
Artinya "ngomong-ngomong..." atau dalam bahasa Inggris "By the way / BTW...".

55. Ii yoいいよ】
Artinya "gak papa kok".

56. Nauなう】
Diambil dari kata dalam bahasa Inggris yaitu "now" yang artinya "sekarang", penggunaannya seperti pada kalimat "uchi ni iru nau"(家にいるナウ)artinya "sekarang lagi ada di rumah", biasa digunakan di sosial media / internet.

57. Nettomo / Chattomoねっとも、ちゃっとも】
Artinya "teman chat / internet".

58. Nekamaネカマ】
Artinya "cowok yang pura-pura jadi cewek di dunia maya / internet", merupakan gabungan dari kata "netto" = net, dan "okama" = banci, tetapi makna "nekama" ini bukan benar-benar banci, biasa digunakan para gamers.

59. Nenabeネナベ】
Merupakan kebalikan dari nekama, nenabe berarti "cewek yang pura-pura jadi cowo di dunia maya", gabungan dari kata "netto" = net, dan "onabe" = cewe yang kaya cowo (cewe jadi-jadian hahaha).

60. Kawaisou ni可哀想に】
Artinya "kasihan sekali".

61. Kireiキレイ】
Artinya "cantik", yang pasti ditujukan kepada perempuan yaa.

62. Kataomoi片思い】
Artinya "cinta bertepuk sebelah tangan".

63. Kuruoshii狂おしい】
Artinya "gila".

64. Guzu-guzuぐずぐず】
Artinya bisa "malas-malasan", "membuang-buang waktu", "berlama-lama", dll.

65. Ganbare!頑張れ】
Artinya "semangat!", merupakan bentuk informal dari "ganbatte kudasai".

66. Gakiガキ】
Artinya "anak nakal!".

67. Goukonごうこん】
Artinya "kencan buta", yaitu kencan / ketemuan pertama kali sama orang yang baru kita kenal lewat sosial media saja, belum tau orang aslinya seperti apa.

68. Sukebeスケベ】
Artinya "omes alias otak mesum / cabul".

69. Tsumannaiつまんない】
Artinya "membosankan".

70. Sankyuu (39)サンキュー】
Artinya "terima kasih", diambil dari kata "thank you" dalam bahasa inggris, kalo di sms orang Jepang ketiknya cuma angka 39, mungkin biar irit pulsa wkwkwk. (3 = san, 9 = kyuu).

71. Nanchatteなんちゃって】
Artinya "just kidding / bercanda", sama seperti "joudan"(冗談)

72. Wasureppoi忘れっぽい】
Artinya "pelupa".

73. Yankiiヤンキー】
Artinya "preman / berandalan".

74. Chigeeちげえ】
Artinya "bukan / salah", merupakan bentuk lain dari "chigai".

75. Doushiteどうして】
Digunakan untuk bertanya "mengapa / kenapa?"

76. Saitei最低】
Kebalikan dari saikou, artinya "terburuk".

77. Busuブス】
Kependekan dari busaiku yang artinya "jelek".

78. Zuruiずるい】
Artinya "licik".

79. Mazuiまずい】
Artinya "ga enak", lawan kata umai / oishii (enak) bila konteks berhubungan dengan makanan.

80. Bimyouびみょう】
Artinya mirip seperti kata "mazui" bila konteks berhubungan dengan makanan, kata ini bermakna konotasi negatif.

81. Dasaiダサい】
Artinya "payah / gak keren".

82. Hazui恥ずい】
Kependekan dari hazukashii yang artinya "memalukan".

83. Naruhodoなるほど】
Artinya "begitu rupanya / jadi begitu / oh begitu".

84. Masakaまさか】
Artinya "jangan-jangan...".

85. Sumanすまん】
Artinya "maaf", merupakan kependekan dari "sumimasen".

86. Pakuruパクる】
Artinya "mencuri", contoh penggunaannya "jangan mencuri ideku!" = "ore no kangae pakuru na!"(俺の考えパクるな)

87. Panpiiパンピー】
Artinya "orang biasa" atau dalam bahasa Inggris "common people".

88. Otomenオトメン】
Artinya "cowok berjiwa lembut / seperti perempuan".

89. Yappariやっぱり】
Artinya "sudah kuduga".

90. Majiharaマジマラ】
Artinya "marah besar", merupakan gabungan dari kata "majime" dan "hara" yang berasal dari kata "hara ga tatsu".

91. Yattaやった】
Artinya "yeay! / berhasil! / asyiik!"

92. Yare yareやれやれ】
Kata ini memiliki banyak arti yang berbeda tergantung pada konteks, namun sering diartikan "ya ampun".

93. ~ Yaro~やろ】
Penggunaan seperti pada kata "baka yaro" (dasar bodoh) atau "anna yaro" (dasar orang itu), menunjukkan rasa kesal terhadap seseorang.

94. Wakannai分かんない】
Bentuk informal dari wakarimasen yang artinya "saya gak ngerti".

95. Onnatarashi女たらし】
Artinya "play boy", kebalikan dari otokotarashi(男たらし)yang artinya "play girl".

96. Eroiエロい】
Artinya "sexy / erotis".

97. Chibiちび】
Artinya "cebol", merujuk kepada seseorang bertubuh pendek dan kecil.

98. Mawarikudoi回りくどい】
Artinya "bertele-tele".

99. Fuzakennaふざけるんな】
Artinya "jangan main-main! / jangan becanda!".

100. Omoroiオモロい】
Merupakan kependekan dari kata "omoshiroi" yang artinya "menarik".

101. Nani shiten no?何してんの】
Artinya "lagi ngapain?".

102. Shiriai知り合い】
Artinya "kenalan".

103. Hentaiへんたい】
Kata ini merujuk pada anime yang menampilkan adegan seksual / pornografi, jadi tidak patut ditiru wkwkwk. Kata lain yang lebih sering digunakan yaitu "ecchi".

Sekian dari saya untuk postingan kali ini, jika ada kesalahan mohon maaf ya, tolong dikoreksi bagi yang jago bahasa Jepang.

Wassalamu'alaikum wr. wb.

Subscribe to receive free email updates:

107 Responses to "100+ Kosakata Gaul dalam Bahasa Jepang - 若者言葉 (Wakamono Kotoba) "

  1. hentai juga bisa diartikan "orang aneh"

    BalasHapus
  2. hentai juga bisa diartikan "orang aneh"

    BalasHapus
  3. hentai juga bisa diartikan "orang aneh"

    BalasHapus
  4. Arigatou Gozaimashita..
    Sangat membantu 😊😊

    BalasHapus
  5. Totemo sugoiyo, doumo ne

    BalasHapus
  6. Jago nih cara belajarnya gimana?

    BalasHapus
  7. Ada lagi?apa cuma itu aja??

    BalasHapus
  8. Yg Biasa Diucapkan Dianime Itu Warui Artinya Maaf Itu Gimana ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Maksutnya membuat kesalahan, warui kan buruk

      Hapus
  9. kalo bahasa animenya 'sial' apa min..?

    BalasHapus
  10. Balasan
    1. Ara ara artinya sama gak sih ama yare yare..?? Tapi klo ara ara dipake cwek

      Hapus
    2. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

      Hapus
  11. Membosankan itu bukannya sumaranai ( すまらない )

    BalasHapus
    Balasan
    1. itu bahasa baku nya

      klo gaul nya yaa "tsumannai"

      Hapus
  12. Warui artinya "buruk"

    BalasHapus
  13. Kalo Bahasa Indonesianya "Ah Mou!" Itu apa Min? Soalnya Sering di Gunakan Sama Film Tokusatsu Super Sentai Zyuohger


    Tolong Jawab Min🙏

    BalasHapus
  14. Kalau "aduh ketahuan!" / "tercyduck" itu apa? "michatta" bener gak?

    BalasHapus
    Balasan
    1. "mitsukechatta" bahasa gaul nya klo formal nya "mitsukaremashita/mitsukare"

      kalau "michatta" lebih kayak "kamu ngeliat ya~?" begitu UwU

      Hapus
    2. arigatou salma - chan

      Hapus
  15. tambahan min "zurui" bisa juga artinya "tidak adil" UwU

    BalasHapus
  16. Sumimasen senpai
    Sousou (そうそう) wa Indonesia go de nandesuka?

    BalasHapus
  17. Wakarimasu,doomo arigatou

    BalasHapus
  18. Tondemonai artinya apa.....

    BalasHapus
  19. Kalo
    "Sate - sate- sate" . Sering tuh muncul artinya apan ya??
    "Baiklah" Bukan sih?? Di anime 7 death sin karakter nya bilang begitu hha

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sate itu artinya duduk, kalo yg di bilang meliodas itu bisa berati baiklah-baiklahhh..

      Hapus
    2. Sate itu artinya duduk, kalo yg di bilang meliodas itu bisa berati baiklah-baiklahhh..

      Hapus
    3. Ku kira duduk itu すわります salah kah?

      Hapus
  20. Majisuka artinya apa yah?

    BalasHapus
  21. Kalau pengunaan kata zen zen gimana min ? Artinya apa ? Sering dengar di anime .

    BalasHapus
    Balasan
    1. Zen zen = sama sekali
      Zen zen daijoibu = sama sekali gak pa²

      Hapus
  22. Kalau arti dari mō sama taku apa ya???

    BalasHapus
    Balasan
    1. Taku mo artinya dasar kamuh, ga tau juga sering liat di anime XD

      Hapus
  23. Min klo bahasa Jepang nya "paling dah tidur" apa min,monmaap ni.. google kurang bener soalnya :D

    BalasHapus
  24. "Yatta" Itu bukannya artinya "Sukurlah" Ya min?

    BalasHapus
  25. Ara ara apa artinya min?

    BalasHapus
    Balasan
    1. 'ya ampun' biasanya di pakai untuk perempuan, kalo yare yare di pakai untuk laki laki

      Hapus
  26. Apa njir ini mah bkn kata gaul tp kata2 yg ada di animek oasu

    BalasHapus
  27. Kalo "bersabarlah" b.jepang nya apa min?

    BalasHapus
  28. Apa bedanya nandemonai sama betsu ni?

    BalasHapus
  29. Kak mau nanya biasa nya kalo lagi nonton anime kadang tokoh anime nya ngomong "ara-ara" itu maksud nya apa ya kak?

    BalasHapus
  30. Min kalo saya mau nanya ada berapa kata maaf dalam bahasa Jepang seperti "tsumanai,gomenasai"sebutkan lagi selain itu oh iya kalo "yare yare" artinya apa?

    BalasHapus
  31. Min kalo kata n itu dibaca seperti apa contoh "sensen" nah itu dibacanya "n atau ng" kasih tau min pliss

    BalasHapus
  32. Min kalo baiklah,syukurlah itu apa min?

    BalasHapus
  33. Iya 🇯🇵 : No
    Iya 🇮🇩 : Yes

    Di Jepang ada Ara Ara
    Di Korea ada ara/arraseo

    39 min

    BalasHapus
  34. Ada yg tahu arti kata buyak,dalam bahasa Cina atau Jepang ?? Tolong.!!!

    BalasHapus
  35. Klo bahasa jepangnya "bodo amat" Apa min? Seringnya di anime bilangnya "shiruka" Gitu... Bener gak ya?

    BalasHapus
  36. Kak kalo "moi" artinya apa? Kayak sudahlah/cukup ga si? Bener ga?

    BalasHapus
  37. Kalo kata kata untuk ngajak berantem apa?
    Misalnya Akan Kuhajar Kau

    BalasHapus
  38. Bahasa Jepang kenapa kamu menangis apa min?

    BalasHapus
  39. Arigatou, sepertinya watashi sudah lumayan mengerti wkwkwk

    BalasHapus
  40. Yah kosa katanya gk bisa di copas di translate beda soalnya

    BalasHapus
  41. YAHH TRICK YAHHH artinya apaan?

    BalasHapus
  42. Apa arti tch kutara ninggen
    Kalau ninggen artinya manusia
    Tapi kutara artinya apa

    BalasHapus